dr. Ratuanak, Sebut Menempatkan Orang Yang Salah Pada Porsinya Akan Menimbulkan Kehancuran

Jejak berita.Com, Saumlaki – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar Maluku 2024 ,” Ricky Jauwerissa dan Srikandi dr. Juliana C Ratuanak, menghadiri kegiatan dialog interaktif yang dilakukan oleh Panitia Hari – Hari Besar Gerejawi Jemaat GPM Saumlaki, dalam rangka memperingati HUT Pelayanan Laki – Laki GPM, (18/9) Tempat gereja Ebenhaezer.

Dialog tersebut, menghadirkan kelima Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar – Maluku, dengan tema :

MEWUJUDKAN TANIMBAR YANG SEJAHTERA DAN MANDIRI MELALUI PEMBANGUNAN DIBIDANG PENDIDIKAN, KESEHATAN DAN PEMBERDAYAAN EKONOMI YANG INGLUSIF DAN BERKESINAMBUNGAN.

Calon Wakil Bupati, dr. J. Ratuanak ungkap singkronisasi visi misi ini kita coba untuk daratkan dan aplikasikan dengan legi tanimbar maju yang padat dengan konsep nantinya mendatangkan manfaat bagi daerah ini.

Srikandi ini, kepada wartawan (18/9/) menjelaskan, bagaimana cara berpikir melakukan tentang pelayanan dasar dan juga perkembangan ekonomi yang signifikan agar tersentuh, demi kesejahteraan rakyat. Terkait pelayanan dasar yang sangat penting adalah,” pendidikan dan kesehatan,” ucapnya.

Dikatakannya, berbicara dari sudut pandang bagaimana program pembiayaan dan bagaimana bisa meningkatkan pendidikan, kesehatan dan ekonomi itu hanya dengan tujuan menguatkan fondasi yang kuat utuk pelayanan publik.

Berlanjut, bagaimana meningkatkan perekonomian demi mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat, ini sangat membutuhkan kerja keras untuk mencari sebanyak mungkin demi pengembangan daerah lebih kondusif. Ada banyak persoalan – persoalan yang perlu identifikasi satu persatu. Setelah identifikasi dibuat pengelompokan dari setiap identifikasi kemudian kita lihat apa yang menjadi penyebabnya. Kemudian kita tentukan program mana yang menjadi prioritas masalah untuk mencari solusi untuk permasalahan itu.

Kata dr. tentang konsep kesehatan perlu ada pembangunan guna penguatan sistim yang disebut sistim sumber daya manusia (SDM). Yang dilakukan secara kontinyu maka menghasilkan kuantitas dan kualitas sumber daya manusia yang dibuat dalam bentuk pendidikan yang formal dan informal.

Kemudian penguatan sistim dibidang sarana dan prasarana itu sangat penting. Dan bagaimana membuat rumah sakit pusat rujukan itu menjadi rumah sakit berkualitas.

karena masyarakat sangat membutuhkan sarana dan prasarana sehingga bisa menghadirkan pelayanan yang memuaskan dan komprehensif dengan harapan menyembuhkan. Selain itu puskesmas untuk memperkuat pusat gugus itu yang kemudian dibuat sehingga setiap orang muda mengakses pelayanan kesehatan dengan baik secara transportasi, komunikiasi dan juga akses pelayanan dalam bentuk jangkauan pelayanan menggunakan BPJS.

Dengan adanya penguatan sistim informasi transportasi laut dan darat dilengkapi akibat menjaga kondisi cuaca alam yang tidak bersahabat, kita bisa menjangkaunya dengan telekonfrens untuk pelayanan,” tegas Ratuanak.

Tentunya berbagai program tetap kami mendukung dalam prinsip, tidak ada pahlawan yang super, yang berjuang sendiri, tetapi pendelegasian tugas untuk menempatkan peran sesuai dengan porsinya dan menempatkan orang sesuai dengan kedudukannya sehingga tidak terjadi, ada pepatah yang mengatakan,” menempatkan orang yang salah dan tidak tepat pada posisinya akan menimbulkan kehancuran,” bebernya.

Paslon berSATU, butuh dukungan dari semua pihak untuk membangun sebuah keutuhan sebuah korps, kelompok dan organisasi karena semua orang penting, karena membuat mereka penting letakan peran itu sesuai porsi masing – masing,” tutupnya. (JB-03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *